TONGSENG KAMBING YANG MENGGUGAH SELERA



Kuliner Nasional | Masakan tongseng pada umumnya menggunakan daging kambing, walaupun ada pula tongseng yang menggunakan daging sapi atau kerbau bagi pencinta kuliner yang tidak menyukai daging kambing. Biasanya tongseng dibuat dengan menggunakan daging yang masih melekat pada tulang iga dan tulang belakang. Tongseng kambing ini merupakan sejenis gulai namun dengan bumbu yang terasa lebih tajam dan sebagai tambahan pelengkap masakan ini biasanya menggunakan kol atau kubis, tomat dan kecap. Untuk lebih jelas bagaimana membuatnya, silahkan melihat resep tongseng kambing dibawah ini:

Bahan untuk membuat Tongseng Kambing :

  • ½ kg daging kambing.
  • 2 lembar daun salam.
  • 1 liter air.
  • 1 ruas jari lengkuas (memarkan).
  • 2 batang serai (memarkan).
  • ½ butir kelapa (peras dan ambil santan kira-kira 900 ml).
  • 200 gr kol/kubis (potong kotak-kotak).
  • 3 batang daun bawang (potong sepanjang 2,5 cm).
  • 3 buah bawang merah (iris tipis-tipis).
  • 3 buah cabe rawit (potong kecil-kecil).
  • 1 buah tomat merah (potong-potong).
  • 4,5 sdm minyak goreng.
  • 3 sdm kecap manis.

Haluskan :

  • 3 siung bawang putih.
  • 4 butir bawang merah.
  • 3 buah kemiri.
  • 3,5 cm kunyit (bakar sebentar).
  • 1 ruas jari jahe.
  • 1 sdt ketumbar.
  • 4 butir lada.
  • Garam secukupnya.
  • Gula secukupnya.


Cara Membuat Tongseng Kambing :

  • Rebus daging kambing dan daun salam dalam air mendidih. Masak hingga daging matang, angkat dan buang airnya.
  • Ambil daging dan potong-potong daging menjadi potongan kecil-kecil.
  • Rebus santan, bumbu halus, daun salam, lengkuas dan serai sambil diaduk. Tunggu hingga mendidih. Kemudian sisihkan.
  • Panaskan minyak, kemudian tumis bawang merah, cabe rawit merah dan daging kambing sampai harum.
  • Tambahkan kol atau kubis ke dalam tumisan. Tumis kol atau kubis hingga layu.
  • Kemudian masukkan kecap manis dan aduk rata.
  • Tuang kuah santan kedalam tumisan, tunggu hingga mendidih.
  • Setelah kuah santan mendidih, tambahkan daun bawang dan potongan tomat merah. masak hingga matang.
  • Tongseng kambing siap disajikan. Sajikan selagi hangat.
  • SELAMAT MENIKMATI…!!!

TENGKLENG KAMBING ISTIMEWAH



 Tengkleng merupakan salah satu masakan tradisional yang berasal dari Jawa Tengah tepatnya adalah Solo. Bagi penggemar olahan masakan dari daging kambing, maka tengkleng ini merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk dicoba. Karena tengkleng ini merupakan masakan sejenis sup dengan bahan utama kaki, kepala dan tulang dari kambing. Masakan tengkleng kambing ini berbeda dari gulai kambing. Perbedaan yang mencolok terlihat dari kuahnya. Bila gulai kambing kuahnya kental, sedangkan tengkleng kambing kuahnya encer.

Rasa kuah tengkleng kambing yang asam, manis, gurih, asin yang berasal dari bumbu dan rempah-rempah yang dimasak bersama tulang belulang kambing hingga beberapa jam. Sehingga tidak heran bila bumbunya meresap hingga ke tulang. Dagingnya pun lebih empuk ketimbang dimasak gule. Untuk lebih jelasnya cara memasak tengkleng kambing, silahkan lihat resep dibawah ini :

Bahan untuk membuat Tengkleng Kambing :

  • ½ kg tulang-tulang kambing sedikit berdaging (cuci dan potong-potong).
  • ½ liter santan sedang.
  • 4 buah tomat hijau (potong-potong).
  • 1 liter air.
  • 3 sdm minyak goreng.
  • 5 butir bawang merah (iris tipis-tipis).
  • 3 siung bawang putih (iris tipis-tipis).
  • 2 batang serai (memarkan).
  • 3 lembar daun jeruk.
  • 2 lembar daun salam.

Haluskan :
  • 3 siung bawang putih.
  • 4 butir bawang merah.
  • 1 ruas jari kunyit.
  • 1 cm lengkuas.
  • 3 butir kemiri.
  • 1 cm jahe.
  • ½ sdt merica.
  • ½ sdt ketumbar.
  • 20 gr gula merah.
  • Garam secukupnya.
  • Gula pasir secukupnya.

Cara Membuat Tengkleng Kambing :
  • Rebus air hingga mendidih dan kemudian masukkan tulang kambing. Masak hingga dagingnya empuk.
  • Panaskan minyak, kemudian tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu dan tercium wangi.
  • Masukkan bumbu halus dan bumbu-bumbu lainnya. Tumis hingga tercium wangi. Kemudian angkat.
  • Matikan api, kemudian angkat tumisan bumbu dan tuangkan ke dalam rebusan tulang kambing.
  • Masak dengan api kecil hingga mendidih.
  • Tuangkan santan ke dalam rebusan tulang kambing.
  • Kemudian tambahkan tomat hijau. Masak hingga matang.
  • SELAMAT MENIKMATI…!!!

TIPS  :
  • Agar tengkleng kambing semakin nikmat untuk disantap, tambahkan bawang merah goreng saat penyajiannya.
  • Untuk menambah sensasi pedas, tengkleng kambing bisa di santap dengan menambahkan sambal kecap rawit.

Dendeng Ragi Gula Merah



Dendeng ragi merupakan sajian masakan yang terbuat dari daging sapi yang dimasak mengan menggunakan bumbu-bumbu tradisional dengan ditambah kelapa yang diparut kasar dan yang pasti adalah dengan menambahkan gula merah. dendeng ragi ini merupakan salah satu masakan yang popular di Jawa Timur. Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga sangat menyukai kuliner dendeng ragi ini karena rasanya yang gurih dan juga manis. Untuk membuatnya pun sangatlah praktis dan mudah sekali. Berikut ini resep untuk memasak dendeng ragi :

Bahan untuk membuat Dendeng Ragi Gula Merah  :
  • ½ kg daging sapi (cuci dan iris sesuai selera).
  • 1 butir kelapa setengah tua (bersihkan kulit luarnya, parut memanjang).
  • Air secukupnya.
Bumbu :
  • 5 buah bawang merah.
  • 3 siung bawang putih.
  • 1 sdm ketumbar.
  • 1 sdt jinten.
  • 2 buah cabe merah.
  • Gula merah secukupnya.
  • Gula putih secukupnya.
  • Garam secukupnya.
  • Asam matang secukupnya.
  • 2 lembar daun jeruk purut.
  • 2 lembar daun salam.

Cara Membuat Dendeng Ragi Gula Merah :
  • Haluskan semua bumbu, kecuali daun salam dan gula merah.
  • Tata daging yang telah di cuci dan diiris dalam penggorengan yang telah diberi minyak goreng sedikit.
  • Kemudian masukkan bumbu yang telah dihaluskan sambil di remas-remas.
  • Setelah itu, nyalakan kompor dan tumis daging yang telah dicampur dengan bumbu beberapa saat.
  • Tuang air kemudian masukkan daun salam dan gula merah yang telah di sisir agar lebih cepat meleleh.
  • Setelah kurang lebih 5-10 menit, masukkan parutan kelapa sambil di goreng terus dengan api kecil sampai agak kering.
  • Dendeng ragi / daging siap dihidangkan.
  • SELAMAT MENIKMATI…!!!


By : H_Tie KN

BAKSO KLENGER Surabaya



KULINER NASIONAL | Bakso merupakan salah satu jenis kuliner yang paling sering diburu oleh para pecinta kuliner di Indonesia, penjualnya pun sangat mudah dijumpai baik di tengah kota maupun plosok desa sekalipun. kali ini Kuliner Nasional akan menggulas tentang Bakso Klenger yang ada di kota Pahlawan.

Bakso klenger yaitu bakso super jumbo yang ukurannya berbeda dengan bakso  pada umumnya. Bakso biasa ukurannya hanya sebesar bola ping pong, maka bakso klenger membuat inovasi ukuran yg lain daripada yang lain.

Bakso klenger ukuranya ada 5 macam level, mulai dari yang terkecil hingga terbesar. Ukuran level Bakso Klenger sebagai berikut :

  • Diameter Bakso 15 cm (Level 1)
  • Diameter Bakso 20 cm (Level 2)
  • Diameter Bakso 25 cm (Level 3)
  • Diameter Bakso 30 cm (Level 4)
  • Diameter Bakso 40 cm (Level 5)

Bakso klenger mengadakan sayembara barang siapa yang bisa menghabiskan bakso klenger level 4 (diameter 30 cm) sendirian / seorang diri maka tidak akan dipungut biaya pembayaran baksonya alias gratis. memang benar-benar sangat inovatif dan kreatif ide dari Bakso Klenger ini. Harga Bakso Klenger ini 1porsi ukuran paling besar (level 5) sktr 200 ribu.

Alamat BAKSO KLENGER Surabaya :
jl. Rembang Utara Blok Tuban No.8, Surabaya. Dekat makam Mbah Ratu.
Jam buka : 14.00 – 22.00 wib

Kuliner Nasional

Kuliner Nasional

Kuliner Nasional

Kuliner Nasional
Kumpulan Makanan dan Minuman di Indonesia beserta Resep pembuatan