DONAT KENTANG TABUR GULA HALUS




Donat merupakan salah satu jenis kue atau jajanan yang digoreng berbentuk bulat dan ditengahnya memiliki lubang. Jajanan ini diminati banyak orang terutama anak-anak. Biasanya terbuat dari tepung terigu, gula, telur dan mentega. Namun untuk resep donat kali ini akan ditambah kentang yang telah dikukus dan dihaluskan. Bahan pelengkap donat yang biasanya digunakan adalah gula halus, meises, coklat, keju dan masing banyak lagi. Untuk lebih jelas bagaimana cara membuat donat berbahan kentang, berikut resepnya :

Bahan membuat Donat Kentang :

  • ½ kg terigu dengan protein tinggi.
  • 100 gr gula (haluskan).
  • 4 butir telur (ambil kuningnya).
  • 75 gr mentega.
  • ¼ kg kentang (kukus, kupas dan haluskan).
  • 50 gr susu bubuk.
  • 1 bungkus ragi instan.
  • ½ sdt baking powder.
  • 100 ml air dingin.
  • ½ sdt garam.
  • Minyak goreng secukupnya (untuk menggoreng donat).

Pelengkap :

  • Gula halus (gula khusus donat) secukupnya.


Cara Membuat Donat Kentang :

  • Campur terigu, gula, ragi, baking powder dan susu bubuk. Aduk hingga rata.
  • Masukkan kentang yang telah dihaluskan, kemudian aduk kembali.
  • Tambahkan kuning telur dan air. Uleni adonan hingga rata. Uleni hingga kalis.
  • Setelah dirasa cukup kalis, diamkan adonan selama 20 menit.
  • Ambil adonan secukupnya, bulatkan, lubangi tengahnya dan diamkan kembali selama 30 menit sampai mengembang.
  • Panaskan minyak, kemudian goreng donat yang telah di beri lubang tengahnya. Goreng hingga berubah warna menjadi kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  • Setelah didinginkan beberapa saat, taburi gula halus diatas donat.
  • Donat kentang tabur gula halus siap dinikmati.
  • SELAMAT MENIKMATI…!!!

2 Responses to "DONAT KENTANG TABUR GULA HALUS"

  1. wah patut di coba nih, dulu pernah nyoba, tapi bukan kaya gini, eh jadinya bantet (ga mekar) mudah-mudahan nanti pake cara ini ga bantet lagi,

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oke gan..
      Selamat mencoba..
      & selamat datang kembali.. :)

      Delete