Semur daging merupakan hidangan daging sapi
rebus yang diolah dalam kuah berwarna coklat pekat yang terbuat dari kecap
manis dan dicampur dengan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, pala,
merica dan lain-lainnya. Kecap manis merupakan bahan paling penting karena
berfungsi untuk menguatkan cita rasa dari semur tersebut. Biasanya semur daging
ini dipadukan dengan kentang. Bagaimana cara membuat semur daging ini, berikut
resepnya :
Bahan untuk membuat Semur Daging :
- 500 gr daging sapi (cuci, potong dadu dan rebus setengah matang).
- 3 buah kentang (kupas, cuci dan potong-potong).
- 150 ml kecap manis.
- Garam secukupnya.
- Gula secukupnya.
- Bawang merah goreng secukupnya.
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis.
- 1 batang serai (memarkan).
- Air kaldu daging sapi.
Bumbu halus :
- 6 siung bawang putih.
- 5 siung bawang merah.
- 2,5 cm jahe.
- ½ butir pala.
- ½ sdt merica.
Cara Membuat Semur Daging :
- Panaskan minyak goreng. Kemudian tumis bumbu halus bersama serai sampai harum.
- Masukkan daging sapi. Masak hingga menyatu dengan bumbu.
- Tambahkan kentang dan air kaldu.
- Masukkan kecap manis, garam dan gula.
- Masak dengan api kecil hingga air agak mengental.
- Angkat dan sajikan dengan member tambahan bawang merah goreng agar lebih nikmat.
- SELAMAT MENIKMATI..!!!
semur emang paling uyeh
ReplyDeleteUyeh bgt gan..
DeleteMakasih udah brkunjung.. :D