Kuliner Nasional | Ayam bakar kalasan adalah
masakan ayam bakar dengan bumbu khusus yang berasal dari daerah Kalasan, Sleman,
Yogyakarta. Ayam bakar kalasan merupakan kuliner tradisional Indonesia yang
sudah ada sejak dahulu. Peminat dan pecinta ayam bakar kalasan ini sangatlah
banyak.
Ayam yang digunakan adalah
ayam kampung. Rasanya sangat enak dan mantab dengan tekstur ayam yang saat
dikunyah sangatlah empuk serta bumbu yang meresap hingga ke seluruh daging
ayam. Hal ini dikarenakan proses memasaknya yang memakan waktu lama dan sebelum
ayam dibakar, ayam terlebih dahulu direbus bersama bumbu khususnya. Sangat
cocok disantap bersama anggota keluarga. Ditambah dengan lalapan dan sambal
limaunya yang membuat ayam bakar kalasan ini semakin mantab untuk dinikmati.
Untuk lebih jelas bagaimana cara membuat ayam bakar kalasan ini, berikut
resepnya :
Bahan Untuk Membuat Ayam Bakar Kalasan Sambal Limau :
- 1 ekor ayam kampung.
- 3 cm lengkuas (iris jadi 2 dan memarkan).
- 2 batang serai.
- 4 lembar daun salam.
- 600 ml santan
- 250 ml air kelapa.
- 4 sdm irisan gula merah.
- 3 sdm minyak goreng.
Bahan Sambal Limau :
- 8 buah cabai merah keriting.
- 7 buah cabai rawit.
- ½ sdt terasi (bakar).
- 2 buah jeruk limau (ambil airnya).
- ½ sdt gula merah iris.
- ½ sdt garam.
Haluskan :
- 10 butir bawang merah.
- 6 siung bawang putih.
- 1 sdm ketumbar.
- ½ sdm jintan.
- 4 butir kemiri.
- 1 sdm garam.
Cara Memasak Ayam Bakar Kalasan Sambal Limau :
- Belah ayam jangan sampai putus, sisihkan.
- Panaskan minyak dan tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum.
- Kemudian masukkan serai, lengkuas, daun salam, air santan dan air kepala. Masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk.
- Masukkan ayam dan gula merah.
- Masak hingga bumbu meresap dan ayam matang.
- Kemudian, bakar ayam berbumbu yang telah matang diatas bara api hingga berwarna kecoklatan. Angkat.
- Untuk sambal limau, haluskan semua bahan sambal kemudian tambahkan air jeruk limau dan aduk rata.
- Sajikan ayam bakar kalasan bersama dengan sambal limau.
- SELAMAT MENIKMATI…!!!
0 Response to "AYAM BAKAR KALASAN SAMBAL LIMAU"
Post a Comment